Madrid Minta 20 Juta Euro untuk Kovacic

Madrid Minta 20 Juta Euro untuk Kovacic
Mateo Kovacic (c) Real Madrid
- Real Madrid sudah siap melepas Mateo Kovacic di bursa transfer musim panas kali ini.


Pemain berusia 21 tahun itu kabarnya tidak akan masuk dalam rencana manajer Zinedine Zidane musim depan. Pasalnya, meski memiliki kemampuan dan potensi yang cukup baik, sang pemain dianggap takkan bisa bersaing dengan lini tengah Madrid, yang sudah dihuni oleh sosok bintang seperti James Rodriguez, Luka Modric, Isco, Casemiro dan Toni Kroos.


Menurut laporan yang diturunkan oleh Mundo Deportivo, Madrid siap melepas sang pemain di musim panas nanti dan siap menelan kerugian, usai membelinya dari Inter Milan dengan harga 28 juta euro. Disebutkan bahwa Los Blancos siap melepas Kovacic asal ada klub yang menawar dengan harga minimal 20 juta euro.


Pemain Kroasia sebelumnya sudah menolak opsi untuk kembali ke Inter Milan karena ia mengaku memiliki masalah dengan manajer Roberto Mancini.


Namun demikian, sang pemain tidak menolak jika memang ia harus kembali bermain di Serie A. Dan kabar terbaru mengatakan bahwa Kovacic kini tengah diperebutkan oleh dua raksasa Italia, AC Milan dan Juventus. [initial]


 (md/rer)