Madrid Mencari Klub Untuk Tampung Lucas Silva

Madrid Mencari Klub Untuk Tampung Lucas Silva
Lucas Silva (c) AFP
- Lucas Silva telah resmi kembali ke Real Madrid usai menjalani masa peminjaman bersama klub asal Prancis, Olympique Marseille.


Namun, sang pemain tidak akan lama berada di ibukota Spanyol. Pasalnya, Madrid saat ini sudah menyusun rencana untuk kembali melepas sang pemain ke klub lain dengan status pinjaman.


Marca menulis bahwa Madrid sejatinya ingin menjual pemain berusia 23 tahun. Namun, hal tersebut mendapat tentangan keras dari pelatih Zinedine Zidane. Pelatih asal Prancis masih percaya bahwa Silva masih memiliki talenta untuk menjadi pemain hebat.


Oleh karena itu, Zidane ingin memberikan kesempatan kepada Silva untuk membuktikan kapasitasnya sebagai pengatur serangan handal. Caranya, Madrid akan meminjamkanya ke klub lain pada musim depan. Ada sembilan tim yang siap menampung Silva dengan status pinjaman.


Silva sebenarnya tampil cukup apik bersama Marseille pada musim 2015/16. Hanya saja, penampilannya tercoreng dengan friksi yang terjadi antara dirinya dan pelatih Michel. Friksi tersebut membuatnya tersingkir dari tim utama Marseille. [initial]


 (mar/asa)