
Bola.net - - Real Madrid berhasil mengalahkan Valladolid dengan skor meyakinkan 2-0 di jornada ke-11 La Liga 2018/19, Minggu (4/11) dini hari WIB. Dua gol kemenangan Madrid disumbangkan Vinicius Jr. dan Sergio Ramos.
Kemenangan ini begitu penting bagi Madrid, bukan sekadar soal tiga poin. Sebelumnya, Madrid tak pernah menang di lima pertandingan terakhir La Liga. Satu kali imbang, empat kali kalah.
Sang kapten, Sergio Ramos pun menyadari pentingnya kemenangan ini. Dia mengakui Madrid sedang tenggelam dalam masa-masa sulit, dan saat ini yang dibutuhkan skuat Madrid adalah kepercayaan diri - yang didapatkan dari hasil positif.
Advertisement
Ramos pun percaya skuat Madrid akan kembali mendapatkan dukungan penuh dari suporter mereka. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Tetap Tenang
Menurut Ramos, dalam masa-masa sulit seperti ini, yang terpenting adalah ketenangan. Dia menilai itulah kekuatan Madrid, yakni mampu tetap tenang di tengah badai yang menerpa.
"Ini adalah masa-masa di mana anda harus tetap tenang. Anda melihat menit berjalan, waktu berkurang dan hasil positif itu tak juga tiba, tetapi inilah kekuatan kami," ungkap Ramos di laman resmi realmadrid.
"Itulah bagian dari kebanggaan kami dan pada akhirnya hasil positif memberikan kami tiga poin dan menjaga kepercayaan diri kami tetap tinggi."
Dukungan Fan
Lebih lanjut, Ramos juga mengakui pergantian pelatih bukanlah hal mudah untuk skuat Madrid dan para pendukungnya. Oleh sebab itu, dia menilai kemenangan ini telah membuktikan banyak hal dan membuat suporter Madrid lebih tenang serta percaya.
"Pada waktu seperti inilah anda harus tetap tenang dan tetap memberikan segalanya. Kami memainkan tim yang sangat bertalenta di situasi sulit, setelah laju buruk kami, kami juga berganti pelatih."
"Kami tahu apa yang dirasakan para fan. Kami mendapatkan kepercayaan diri kami kembali setelah gol pertama dan dengan hsil ini orang-orang akan mulai yakin kembali pada kami," tutupnya.
Berita Video
Berita video Time Out tentang siapa saja sih 5 mantan pemain Real Madrid yang sukses menjadi pelatih?
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 3 November 2018 23:51
-
Liga Spanyol 3 November 2018 18:32
-
Liga Spanyol 3 November 2018 16:00
-
Liga Spanyol 3 November 2018 15:32
Roberto Martinez Tak Mau Tanggapi Rumor Akan Latih Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...