Madrid Jatuhkan Ultimatum pada Manchester United

Madrid Jatuhkan Ultimatum pada Manchester United
David De Gea (c) AFP
Bola.net - Real Madrid telah menjatuhkan ultimatum pada Manchester United terkait transfer David de Gea. Klub Spanyol meminta Setan Merah untuk segera menerima tawaran Los Blancos atau mereka akan menunggu musim panas mendatang dan mendapatkan sang kiper secara gratis, menurut laporan Sport.

Kontrak De Gea memang tinggal tersisa satu tahun di Old Trafford dan ia bakal bisa hengkang ke klub manapun secara free agent di akhir musim 15/16. Kiper Spanyol sendiri tak dimainkan oleh Louis van Gaal di laga melawan Tottenham kemarin lantaran dianggap tak bisa berkosentrasi penuh di tengah rumor kepindahan ke Madrid.

Sementara di sisi Madrid, mereka amat percaya diri dengan sektor penjaga gawang usai mendaratkan Kiko Casilla dari Espanyol. Oleh karena itu, Los Merengues tidak bersedia menaikkan tawaran 25 juta untuk sang kiper, nilai yang terpaut 10 juta euro dari proposal yang diharapkan oleh United.

Agen sang pemain, Jorge Mendes, kabarnya kini tengah berada di Inggris untuk segera menyelesaikan saga transfer sang kiper sebelum bursa transfer ditutup.

Alternatif lain adalah MU bakal menerima tawaran 25 juta euro Madrid, asalkan mereka memperbolehkan Keylor Navas pergi ke Old Trafford. [initial]