Madrid Ingin Bajak Mastour Dari Milan

Madrid Ingin Bajak Mastour Dari Milan
Hachim Mastour. (c) acm
Bola.net - Raksasa Eropa asal La Liga, Real Madrid, kini disebut tengah mengincar wonderkid milik AC Milan, Hachim Mastour.

Penyerang incaran El Real tersebut saat ini masih berusia 16 tahun. Walau masih belia, namun skillnya sangat yahud dan bahkan dinilai tak kalah dari skill Neymar. Ia digadang-gadang menjadi superstar Rossoneri di masa depan.

Mastour sendiri saat ini memang masih belum bermain bagi skuat Milan senior. Ia masih dibina dalam skuat Rossoneri junior. Menurut Cope Deportes, Madrid pun tertarik untuk mendatangkan Mastour ke Santiago Bernabeu. Kabar ketertarikan itu sendiri muncul tak lama setelah Los Blancos resmi mendapatkan wonderkid asal Norwegia, Martin Odegaard.

Milan sendiri bisa tergoda untuk melepas Mastour. Pasalnya, mereka kini disebut tengah dalam kondisi finansial yang kurang baik. [initial]

 (cd/dim)