Madrid Dicurigai Terima Dana Gelap, Ancelotti Tenang

Madrid Dicurigai Terima Dana Gelap, Ancelotti Tenang
Carlo Ancelotti bicara soal dana gelap dan Madrid. (c) AFP
Bola.net - Real Madrid dan beberapa klub lainnya kini tengah menjadi target dari penyelidikan oleh Komisi Eropa terkait aliran dana gelap. Fokus dari investigasi ini ada pada klub yang menjadi kontestan Liga Spanyol.

Lantas bagaimana pendapat pelatih Carlo Ancelotti mengenai hal ini?

"Pembahasan ini sama sekali tidak ada hubungannya dengan olahraga dan saya tidak ingin berbicara apapun tentang itu," jelasnya dalam satu konfrensi pers resmi yang diadakan oleh klub.

"Saya tidak berpikir bahwa Real Madrid memiliki masalah apapun dan kami akan menunggu untuk melihat apa yang terjadi. Saya tidak memiliki banyak informasi mengenai hal ini," tutup Ancelotti.

Madrid kini terus menguntit Barcelona di puncak klasemen La Liga. Los Blancos mengumpulkan 41 angka atau terpaut 5 poin dari El Barca. Kali terakhir bermain, mereka menang atas Valencia dengan skor 3-2. [initial]

 (rma/rer)