Madrid dan Kartu Merah vs Rayo

Madrid dan Kartu Merah vs Rayo
Sergio Ramos diusir wasit ketika melawan Rayo tahun 2013 (c) AFP
Bola.net - Salah satu hal yang dicemaskan oleh Real Madrid jelang laga menjamu Rayo Vallecano di jornada 11 La Liga 2014/15 adalah kemungkinan pemainnya terkena kartu merah.

Dalam tiga laga laga kandang terakhir melawan Rayo di kompetisi ini, Madrid dua kali harus bermain dengan sepuluh orang karena ada pemainnya yang diusir wasit.

Pemain pertama yang dikartu merah adalah Angel Di Maria (sekarang di Manchester United) ketika Madrid menang 6-2 pada 25 September 2011 silam. Pada 18 Februari 2013, saat Madrid menang 2-0, Sergio Ramos menyumbang satu gol, lalu mengalami nasib seperti Di Maria.

Kedua pemain itu sama-sama diusir dengan dua kartu kuning. Yang menyesakkan bagi Madrid adalah pengusiran Ramos. Pada menit 12, Ramos mengubah skor jadi 2-0. Pada menit 17, Ramos mendapat kartu kuning pertama. Tak sampai semenit berselang, dia diganjar kartu kuning kedua.





Tiga laga kandang terakhir Madrid vs Rayo di La Liga:

30-03-2014 Madrid 5-0 Rayo

18-02-2013 Madrid 2-0 Rayo (1 kartu merah, Sergio Ramos)

25-09-2011 Madrid 6-2 Rayo (1 kartu merah, Angel Di Maria).

Namun, meski kalah jumlah pemain, di dua laga tersebut, Madrid tetap tak terhadang untuk meraih kemenangan. [initial]

 (bola/gia)