Madrid Buru Tanda Tangan Ilkay Gundogan

Madrid Buru Tanda Tangan Ilkay Gundogan
Ilkay Gundogan. (c) AFP
Bola.net - Real Madrid sedang mengarahkan mata mereka ke Bundesliga Jerman, tepatnya ke arah gelandang jangkar Borussia Dortmund, Ilkay Gundogan.

Salah satu talenta terbaik dalam tubuh skuad asuhan Jurgen Klopp tersebut dipandang sebagai pengganti terbaik bagi Xabi Alonso.

Los Blancos sedang bingung mencari suksesor Xabi, setelah gelandang angkut air mereka itu menolak perpanjangan kontrak yang disodorkan padanya.

Gundogan baru berusia 22 tahun namun sudah semakin matang begitu dipoles Die Borussen sejak 2011 lalu. Dulu ia dibeli seharga 4,8 juta euro namun nilainya kini ditafsir ada di angka 21,5 juta euro.[initial]

 (tsp/lex)