
Bola.net - - Entrenador Real Madrid, Santiago Solari menegaskan bahwa timnya siap menghadapi siapa saja di babak semifinal Copa del Rey musim ini, termasuk bertemu sang rival abadi, Barcelona.
Dalam laga leg kedua perempat final melawan Girona dini hari tadi, Karim Benzema menjadi pahlawan kemenangan Los Blancos dengan memborong dua gol. Satu gol tim tamu lainnya disumbang Marcos Llorente. Girona sempat memperkecil ketinggalan lewat gol Pedro Porro.
Kemenangan 3-1 ini pun membuat Madrid berhak lolos ke semifinal dengan keunggulan agregat 7-3 setelah di pertemuan pertama pekan lalu mereka menang 4-2.
Advertisement
Ketegasan Solari
Selain Barca, calon lawan yang bisa dihadapi Madrid di semifinal adalah Valencia dan Real Betis. Solari pun menegaskan bahwa timnya siap menghadapi siapa pun.
"Itu adalah kemungkinan yang akan terungkap besok [ketika undian selesai dilakukan," ujar Solari ketika ditanya soal kemungkinan bertemu Barca dalam konferensi pers seperti dikutip Four Four Two.
"Hal itu normal, ketika Anda bercita-cita memenangi segalanya Anda harus siap menghadapi semua yang ada di depan dan untuk itu Anda perlu semua pemain untuk terlibat," tambahnya.
Siap Hadapi Alaves
Partai leg pertama semifinal Copa del Real akan digelar pada tengah pekan depan. Namun sebelum itu, Madrid harus kembali melanjutkan perjuangan di La Liga dengan menghadapi Alaves pada akhir pekan ini.
Madrid yang kini masih menempati peringkat tiga di klasemen La Liga pun membutuhkan kemenangan untuk terus menjaga jarak dengan dua tim di atas mereka. Solari pun menyatakan siap menyambut partai ini.
"Ada kompetisi rutin. Apa yang kami lakukan hari ini dan apa yang akan kami lakukan besok harus kami tunjukkan lagi melawan Alaves," tegasnya.
Video Menarik
Berita Video Jelang Final Piala Asia 2019, Jepang Bermain Menyerang Hadapi Qatar.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 31 Januari 2019 21:14
-
Liga Spanyol 31 Januari 2019 11:40
-
Liga Spanyol 31 Januari 2019 10:20
-
Liga Spanyol 30 Januari 2019 22:45
-
Liga Spanyol 30 Januari 2019 22:25
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...