Madrid Batalkan Konferensi Pers Mourinho

Madrid Batalkan Konferensi Pers Mourinho
Jose Mourino. (c) AFP
Bola.net - Real Madrid memutuskan tidak akan mengirimkan wakilnya untuk konferensi pers laga La Liga selanjutnya, karena situasi yang kian memanas.

Pihak klub tak mengizinkan Jose Mourinho atau pun asistennya Aitor Karanka untuk hadir meladeni wartawan sebelum laga kontra Espanyol akhir pekan ini.

Keputusan ini diambil Los Blancos demi mereda tensi di dalam klub yang sedang panas. Mereka tak ingin ada lagi kontroversi tersaji di depan media antar personil mereka sendiri, seperti yang terjadi di konferensi Madrid vs Malaga.

Selain itu Madrid tak ingin Mourinho kembali berperang kata-kata dengan pihak luar seperti Barcelona, setelah ia dikritik Andres Iniesta perihal cara memperlakukan Iker Casillas kapten timnas Spanyol.

Kubu klub mulai khawatir hal seperti ini akan mencoreng citra klub selama ini, keputusan ini juga diyakini akan semakin melapangkan jalan The Special One mengucap kata adios kepada Santiago Bernabeu di akhir musim.[initial]

 (rmc/lex)