Lupakan Nama Lain, Ballon d'Or 2021 Sudah Hampir Pasti jadi Milik Lionel Messi

Lupakan Nama Lain, Ballon d'Or 2021 Sudah Hampir Pasti jadi Milik Lionel Messi
Lionel Messi (c) AP Photo

Bola.net - Bintang Barcelona dan Argentina, Lionel Messi sepertinya akan meraih penghargaan pemain terbaik dunia Ballon d'Or 2021, tentu saja tanpa mengecilkan prestasi beberapa pemain lainnya.

Nama-nama yang diprediksi menjadi calon kuat peraih Ballon d'Or kini mulai bermunculan. Salah satu nama yang paling dikedepankan adalah gelandang Chelsea dan Italia, Jorginho.

Jorginho memang sedang menjalani masa keemasan dalam kariernya. Gelandang kelahiran Brasil itu baru saja sukses membawa Italia menjuarai Euro 2020.

Sebelumnya, Jorginho lebih dulu mengukir prestasi luar biasa bersama klubnya, Chelsea dengan menjadi juara Liga Champions musim 2020/21 kemarin.

1 dari 2 halaman

Chiellini Diragukan

Nama lain yang juga masuk pertimbangan bisa menjadi kandidat peraih Ballon d'Or tahun ini adalah bek sekaligus kapten Juventus dan Italia, Giorgio Chiellini.

Meski demikian, peluang Chiellini terbilang sangat kecil mengingat tak ada bek yang sukses meraih Ballon d'Or semenjak Fabio Cannavaro pada 2006 silam.

Selain itu, musim Chiellini sebenarnya tak bagus-bagus amat terlepas dari kesuksesannya membawa Italia juara Euro 2020. Bek 36 tahun itu sempat lama absen akibat cedera dan Juventus gagal mempertahankan gelar Scudetto.

2 dari 2 halaman

Messi Favorit

Menukil kolumnis Marca Conor Clancy, Messi pun menjadi nama yang paling layak meraih trofi Ballon d'Or tahun ini, tentu saja berkat prestasnya membawa Argentina juara Copa America 2021.

Messi tampil luar biasa sepanjang gelaran Copa America. Ia menyabet gelar top skorer turnamen dengan koleksi empat gol bersama pemain Kolombia, Luis Diaz.

Selain meraih gelar pencetak gol terbanyak, performa luar biasa Messi pun membawanya dianugerahi penghargaan pemain terbaik turnamen.

Musim 2020/21 kemarin, Messi tercatat mencetak 30 gol di pentas La Liga yang membuatnya meraih gelar pencetak gol terbanyak El Pichichi.

Jika memang benar-benar sukses meraih Ballon d'Or edisi tahun ini, maka itu akan menjadi trofi bola emas ketujuh bagi La Pulga, rekor raihan Ballon d'Or terbanyak oleh satu pemain.

Sumber: Marca