Luis Suarez Sampai Menangis Saat Tahu Barca Ingin Merekrutnya

Luis Suarez Sampai Menangis Saat Tahu Barca Ingin Merekrutnya
Luis Suarez (c) AFP

Bola.net - - Penyerang Luis Suarez menyebut bahwa momen kepindahannya ke Barcelona punya kesan yang sangat mendalam. Saat mendengar Barca ingin merekrutnya, Suarez bahkan sempat meneteskan air matanya.

Suarez pindah ke Barca pada tahun 2014 silam. Saat itu, Suarez sudah sedang menjadi sorotan dunia usai terlibat insiden di Piala Dunia 2014. Pemain asal Uruguay ini sengaja menggigit pemain Italia, Giorgio Chiellini. Hukuman pun diberikan padanya oleh FIFA.

Tapi, Barca tetap membelinya dengan harga 81 juta euro dari Liverpool. Padahal, saat ini Barca dalam sanksi larangan transfer dan Suarez harus menunggu enam bulan untuk bisa bermain di laga resmi.

"Yang terlintas dalam pikiran saya yakni ini bisa mengakhiri impian saya bergabung dengan Barcelona, saya bisa kehilangan segalanya," buka Suarez.

Luis SuarezLuis Suarez

"Hari-hari sebelum tersingkir dari Piala Dunia, saya bicara dengan [Andoni] Zubizareta dan Presiden [Barca]. Mereka bilang masih menginginkan saya dan tidak ada masalah. Saya menangis karena mereka masih inginkan saya," kata Suarez.

Suarez mengakui bahwa pasca insiden di Piala Dunia 2014 adalah periode yang sulit baginya. Reputasinya di pentas dunia makin memburuk. Sebelumnya ia juga pernah membuat banyak tindakan kontroversial lain. Termasuk menggigit bek Chelsea Branislav Ivanovic.

Tapi, pada posisi yang terpuruk tersebut, Barca datang dan percaya penuh kepadanya.

"Setelah apa yang terjadi pada saat itu, sulit bagi saya untuk mendapatkan rasa percaya diri. Barcelona sangatlah fantastis bagi saya selama ini dan saya akan selalu bersyukur," tutup pemain timnas Uruguay tersebut.