
Bola.net - - Salah satu pertandingan paling bergengsi di tingkat sepak bola klub antara Real Madrid kontra Barcelona yang bertajuk El Clasico akan segera tiba pada Senin (7/5) dini hari mendatang. Semua mata dunia mungkin akan fokus kepada Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang saat ini bertarung dalam daftar pencetak gol terbanyak (pichichi).
Namun yang tidak boleh dilupakan adalah sosok Luis Suarez, yang menjadi pencetak gol terbanyak Clasico La Liga sejak kedatangannya ke Spanyol pada 2014 lalu. Sudah tujuh Clasico (La Liga) dilakoni Suarez sejak bermain bagi Barcelona.
Pesepak bola berdarah Uruguay ini sudah mencetak lima gol di tujuh laga itu. Sementara Ronaldo dan Messi masing-masing dengan tiga gol. Terlebih, hampir seluruh gol Suarez tiba di momen yang krusial. Bahkan Suarez mencetak gol kemenangan Barca di Clasico pertamanya.
"Hal yang paling spesial adalah gol pertama saya di Clasico pada musim 2014/15, dan saat itu ada kemungkinan gol itu akan menjadi penentu gelar juara dan itu sangat menarik," ujar Suarez dikutip dari marca.
"Saya juga mengingat gol saya dari kemenangan 4-0 di Bernabeu. Selalu unik bisa mencetak gol melawan rival abadi."
Kemampuan Suarez mencetak gol musim ini terbukti menjadi faktor penting bagi kesuksesan Barcelona, sebagaimana dia selalu menjadi pemain kunci di balik keberhasilan Barca menjadi juara La Liga musim ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Mei 2018 21:50
-
Liga Champions 4 Mei 2018 18:12
-
Liga Champions 4 Mei 2018 16:06
-
Liga Champions 4 Mei 2018 15:53
-
Liga Champions 4 Mei 2018 15:27
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...