'Luis Enrique Hebat Bukan Hanya Karena Barca'

'Luis Enrique Hebat Bukan Hanya Karena Barca'
Luis Enrique (c) AFP
- Luis Enrique telah membuat dirinya masuk golongan pelatih top di Eropa, bukan hanya atas apa yang ia lakukan di - namun juga di klub sebelumnya, Celta Vigo.


Hal tersebut merupakan pendapat dari manajer Getafe, Fran Ecriba, jelang pertandingan melawan Barcelona di Coliseum pagi ini.


"Bagi saya Luis Enrique terlihat seperti pelatih yang bagus, tidak hanya karena apa yang ia lakukan di Barcelona, namun atas apa yang sudah ia perbuat di Celta sebelumnya," tutur Escriba pada reporter.


"Celta mampu bermain baik sebelumnya dan pelatih yang baru kini mampu meneruskan tren terebut, meski tak dipungkiri bahwa ia kini punya banyak pemain bagus yang sudah membuktikan kemampuan mereka sebelum ia datang."


Usai melawan Getafe, Barcelona akan menghadapi BATE di duel Liga Champions pekan depan. [initial]


 (mar/rer)