Llorente: Sevilla Tak Beruntung Kalah Tiga Gol

Llorente: Sevilla Tak Beruntung Kalah Tiga Gol
Fernando Llorente (c) AFP
Bola.net - Pemain baru Sevilla, Fernando Llorente mengaku timnya tak beruntung harus kalah tiga gol tanpa balas saat menjamu Atletico Madrid akhir pekan lalu.

Pada pertandingan yang digelar di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan tersebut, Sevilla secara mengejutkan menuai kekalahan. Tiga gol dari Koke, Gabi dan Jackson Martinez menjadi derita tuan rumah.

"Ini adalah pertandingan yang keras dan sangat sulit. Atletico merupakan tim yang sangat kompak dalam berjuang, kami sudah mencoba di babak kedua, tapi kami tak punya keberuntungan," ujarnya.

"Mereka lebih banyak memiliki keberuntungan. Gol kedua membuktikan keberuntungan itu," tandasnya.[initial]

 (fft/dzi)