
Bola.net - Pandit sepak bola asal Prancis, Daniel Riolo, mengklaim Lionel Messi akan meninggalkan Barcelona musim depan. Pemain 33 tahun itu akan bergabung dengan PSG sebagai klub barunya.
Rumor bakal bergabungnya Lionel Messi ke PSG mencuat dalam beberapa hari terakhir. Salah satu pemicunya adalah keinginan Neymar untuk bermain di tim yang sama dengan Messi.
"Saya sangat ingin bermain dengan Lionel Messi lagi. Saya ingin menikmati berada di lapangan dengannya lagi. Dia bisa bermain di tempat saya. Tidak masalah, saya yakin," kata Neymar.
Advertisement
Bukan hanya Neymar, gelandang Leandro Paredes juga siap menyambut Messi dengan tangan terbuka. Bahkan, Paredes mengklaim semua pemain PSG akan senang dengan kedatangan Messi.
Lionel Messi Gabung PSG?
Daniel Riolo adalah pandit sohor dari Prancis. Dia bekerja untuk media terkemuka, RMC Sport. Daniel Riolo membuat klaim bahwa Lionel Messi akan bermain di PSG musim depan.
"Lionel Messi akan berada di PSG musim depan. Saya sedang sangat serius. Messi akan bermain di PSG musim depan," ucap Daniel Riolo dikutip dari RMC Sport.
Lionel Messi kini masih punya kontrak di Barcelona, yang akan berakhir pada Juni 2021. Artinya, jika situasi tidak berubah, maka PSG bisa mendapatkan Messi dengan status bebas transfer musim depan.
PSG diyakini tidak punya kendala soal gaji Messi yang sangat tinggi. Sebab, PSG punya sokongan dana yang besar dan dikenal royal dalam memberikan gaji pada para pemainnya.
Bagaimana Situasi Messi di Barcelona?
Barcelona menolak melepas Lionel Messi awal musim 2020/2021 lalu. Saat itu, Messi meminta pindah dan berharap klub memutuskan kontraknya secara sepihak. Ada Man City yang siap memberikan tawaran.
Man City, lewat Pep Guardiola, kini tak ingin mengusik hubungan Messi dan Barcelona. Guardiola berulang kali berkata tidak akan membawa Messi ke Man City. Dia ingin Messi pensiun di Barcelona.
Sementara itu, Barcelona kini dalam kondisi finansial yang tidak cukup baik. Jika situasi tidak berubah, mereka baka kesulitan membayar tagihan gaji Lionel Messi dan kolega yang sangat besar.
"Secara ekonomi, saya akan menjual Messi pada musim panas kemarin," ucap presiden interim Barcelona, Carles Tusquets, pada RAC1.
Sumber: RMC Sport
Baca Ini Juga:
- Seperti Neymar, Semua Pemain PSG Tunggu Kedatangan Lionel Messi
- Tentang Lionel Messi yang Selalu Selamatkan Barcelona, Bahkan Kepergiannya pun Tolong Klub
- Sederet Pertanyaan yang Perlu Dijawab Andai Lionel Messi Benar Gabung PSG
- Tanpa Ragu, Presiden Interim Barcelona Rela Jual Messi
- Anak Maradona Ingin Nomor 10 Dipensiunkan, Termasuk Milik Messi di Barcelona
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 3 Desember 2020 20:44
-
Liga Champions 3 Desember 2020 20:31
-
Liga Champions 3 Desember 2020 18:00
Kalah Lawan PSG, Manchester United Pede Bisa Bekuk RB Leipzig
-
Liga Champions 3 Desember 2020 17:40
Tumbang Lagi di Old Trafford, Manchester United Diminta Lekas Move On
-
Liga Inggris 3 Desember 2020 17:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...