Link Live Streaming La Liga Barcelona vs Sociedad 14 Mei 2024 di Vidio

Link Live Streaming La Liga Barcelona vs Sociedad 14 Mei 2024 di Vidio
Striker Barcelona, Robert Lewandowski, di La Liga 2023/2024 (c) AP Photo/Alberto Saiz

Bola.net - Barcelona akan menjamu Real Sociedad pada pekan 35 La Liga 2023/2024. Pertandingan Barcelona vs Sociedad ini akan kick-off Selasa, 14 Mei 2024, jam 02:00 WIB, siaran langsung beIN 3 dan live streaming di Vidio.

Pekan lalu, Barcelona dan Sociedad meraih hasil yang bertolak belakang. Barcelona kalah di kandang Girona, sedangkan Sociedad menang 2-0 atas Las Palmas.

Barcelona mencetak dua gol ke gawang Girona melalui Andreas Christensen dan Robert Lewandowski (penalti), tapi kalah 2-4. Kekalahan itu terasa sangat pahit bagi Barcelona. Sebab, hasil tersebut juga memastikan Real Madrid mengunci gelar juara dengan empat laga tersisa.

1 dari 3 halaman

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Barcelona vs Real Sociedad

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Barcelona vs Real Sociedad

Logo La Liga (c) Bola

Kompetisi: La Liga
Pertandingan: Barcelona vs Real Sociedad
Stadion: Estadi Olimpic Lluis Companys
Hari, tanggal: Selasa, 14 Mei 2024
Jam: 02.00 WIB
Siaran langsung: beIN 3
Live streaming: Vidio
Link live streaming: Klik di sini

PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vidio bisa diakses dengan berlangganan paket Platinum atau Diamond (Platinum + Premier League). Harga paket Platinum mulai Rp39 ribu per bulan, sedangkan paket Diamond mulai Rp59 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.

Scroll ke bawah untuk melihat statistik-statistiknya.

2 dari 3 halaman

Statistik Barcelona vs Real Sociedad

5 pertemuan terakhir
05-11-2023 Sociedad 0-1 Barcelona (La Liga)
21-05-2023 Barcelona 1-2 Sociedad (La Liga)
26-01-2023 Barcelona 1-0 Sociedad (Copa del Rey)
22-08-2022 Sociedad 1-4 Barcelona (La Liga)
22-04-2022 Sociedad 0-1 Barcelona (La Liga).

5 pertandingan terakhir Barcelona (M-K-K-M-K)
14-04-24 Cadiz 0-1 Barcelona (La Liga)
17-04-24 Barcelona 1-4 PSG (Liga Champions)
22-04-24 Madrid 3-2 Barcelona (La Liga)
30-04-24 Barcelona 4-2 Valencia (La Liga)
04-05-24 Girona 4-2 Barcelona (La Liga).

5 pertandingan terakhir Real Sociedad (M-S-S-K-M)
31-03-24 Alaves 0-1 Sociedad (La Liga)
15-04-24 Sociedad 2-2 Almeria (La Liga)
21-04-24 Getafe 1-1 Sociedad (La Liga)
27-04-24 Sociedad 0-1 Madrid (La Liga)
04-05-24 Sociedad 2-0 Las Palmas (La Liga).

3 dari 3 halaman

Klasemen