Lewati Barcelona, Real Madrid Cetak Rekor Tak Terkalahkan di Spanyol

Lewati Barcelona, Real Madrid Cetak Rekor Tak Terkalahkan di Spanyol
Real Madrid. (c) AFP

Bola.net - - Real Madrid memastikan lolos ke babak perempat final Copa del Rey dengan menahan imbang Sevilla 3-3. Madrid berhak lolos dengan agregat 6-3 lantaran pada pertandingan leg pertama sudah berhasil menang 3-0.

Namun Madrid tidak mendapatkan hasil imbang ini dengan mudah. Mereka sempat tertinggal 1-3 pada menit ke-77 ketika Vicente Iborra mencetak gol. Namun mental pantang menyerah Madrid membuat mereka mampu terhindar dari kekalahan.

Sergio Ramos mengurangi defisit kekalahan dengan tendangan penalti ala Panenka-nya pada menit ke-82. Pada injury time, Karim Benzema berhasil menyamakan kedudukan sekaligus memastikan Madrid mencatatkan rekor tak terkalahkan baru.

Madrid sudah mencatatkan 40 pertandingan tanpa terkalahkan. Catatan ini melewati rekor sebelumnya yang dimiliki Barcelona dengan rangkaian 39 pertandingan tanpa kalah pada 2015 hingga 2016.