Legenda Barcelona: James Rodriguez Biasa-biasa Saja

Legenda Barcelona: James Rodriguez Biasa-biasa Saja
James Rodriguez (c) AFP
- Mantan pemain Barcelona, Hristo Stoichkov mengklaim bahwa berita tentang keistimewaan James Rodriguez terlalu dibesar-besarkan. Menurutnya, bintang Real Madrid itu adalah pemain standar alias biasa-biasa saja.


Selama musim lalu, James kurang bersinar di Real Madrid. Bahkan dia kurang mendapatkan kesempatan bermain bersama pelatih baru Los Blancos, Zinedine Zidane yang membuatnya dikabarkan ingin pergi dari Santiago Bernabeu.


Meskipun tak banyak bermain, namanya tetap masuk dalam skuat Kolombia dan menjadi kapten tim pada Copa America Centenario beberapa waktu lalu.


Tapi mantan pemain Bulgaria, Hristo Stoichkov tak memiliki kesan dan simpati kepada pemain 24 tahun tersebut.


"Dia pemain standar. Dia memiliki kaki kiri yang indah, tapi saya lihat di beberapa pertandingan saat lawan menjaga ketat dirinya, dia menderita. Ini begitu mengganggunya," ujarnya.


"Dia perlu mengubah gaya bermain, cara berlatih, dan lebih dari apa pun, bermain di setiap laga di level yang tinggi," sambungnya.


"Bila tidak, dia hanya akan menjadi lain di Real Madrid," tandasnya.[initial]


 (fft/dzi)