Leganes vs Real Madrid, Sergio Ramos Pecahkan Rekor Lagi

Leganes vs Real Madrid, Sergio Ramos Pecahkan Rekor Lagi
Selebrasi kapten Real Madrid, Sergio Ramos. (c) AP Photo

Bola.net - Bek Real Madrid Sergio Ramos memecahkan rekor catatan gol terbanyak dalam semusim bagi seorang bek di La Liga di abad ini.

Madrid bertandang ke markas Leganes pada Senin (20/07/2020) dini hari WIB. Ini adalah laga pamungkas El Real pada musim 2019-20 ini.

Ramos pun dijadikan starter oleh Zinedine Zidane di pertandingan ini. Defender berusia 34 tahun itu pun mengawali laga dengan sempurna.

Pada menit kesembilan, ia menjebol gawang Leganes. Ia menanduk bola hasil umpan Isco.

1 dari 2 halaman

Pecahkan Rekor Mariano Pernia

Bagi Sergio Ramos, ini adalah golnya yang ke-11 pada musim ini. Gol itu pun tercatat sebagai gol yang spesial.

Sebab gol itu membuat Ramos menjadi bek dengan raihan gol terbanyak dalam semusim di pentas La Liga pada abad ke-21. Ia mengalahkan rekor yang sebelumnya dicatatkan oleh Mariano Pernia.

Sebelumnya, Pernia mencatatkan rekor tersebut pada musim 2005-06 silam. Pernia mencatatkannya bersama klub Getafe.

2 dari 2 halaman

Pecahkan Rekor Legenda Barcelona

Sebelumnya, Sergio Ramos sudah memecahkan rekor lainnya. Rekor tersebut sebelumnya sempat dikuasai oleh legenda Barcelona, Ronald Koeman.

Ia menjadi pencetak gol terbanyak dalam sejarah La Liga. Rekor tersebut ia pecahkan ketika membantu Madrid mengalahkan Real Sociedad pada 22 Juni 2020 lalu.

Gol tersebut membuat Sergio Ramos mengemas 68 gol di ajang La Liga dari 486. Sementara Koeman 67 gol.

(Opta Jose)