Leganes vs Atletico Madrid, Vitolo jadi Pembeda

Leganes vs Atletico Madrid, Vitolo jadi Pembeda
Selebrasi Vitolo usai bobol gawang Leganes. (c) Atletico Madrid

Bola.net - Atletico Madrid melanjutkan tren positif di dua laga awal La Liga. Tandang ke Leganes, Estadio Municipal de Butarque, Senin (26/8/2019) dini hari, Los Rojiblancos menang tipis dengan skor 1-0.

Pada pertandingan tersebut, pelatih Atletico, Diego Simeone memainkan tim terbaiknya termasuk Kieran Tripper dan juga Joao Felix. Di lini depan, Felix berduet dengan Alvaro Morata dalam formasi 3-5-2.

Atletico Madrid dibuat kerepotan menghadapi perlawanan tuan rumah Leganes. Kedua tim bermain imbang tanpa gol di babak pertama sebelum perubahan terjadi di babak kedua.

Sadar bahwa timnya tak bisa menembus pertahanan Leganes, pelatih Diego Simeone membuat perubahan dengan memasukkan Vitolo ketika pertandingan berjalan satu jam. Keputusan tersebut tepat karena Vitolo menjadi pahlawan kemenangan lewat gol tunggalnya pada menit ke-71.

Gol tersebut tercipta setelah Vitolo memaksimalkan assist dari Joao Felix. Gol ini juga memastikan Los Rojiblancos meraih dua kemenangan dari dua laga awal La Liga.

Bagi Atletico Madrid, kemenangan ini menjaga posisi mereka di papan atas klasemen dengan raihan enam poin dan menempati posisi kedua klasemen. Los Rojiblancos bersaing dengan Sevilla yang ada di posisi pertama, dan unggul dua poin dari rival sekotanya, Real Madrid.

1 dari 1 halaman

Susunan Pemain

Berikut susunan pemain Leganes vs Atletico Madrid.

Leganes: Juan Soriano, Roberto Rosales, Rodrigo Tarin, Kenneth Omeruo, Dimitrios Siovas, Jonathan Silva, Javi Eraso, Ruben Perez, Roque Mesa, Martin Braithwaite, Youssef En-Nesyri.

Atletico Madrid: Jan Oblak, Kieran Trippier, Stefan Savic, Jose Gimenez, Mario Hermoso, Koke, Thomas Partey, Saul Niguez, Thomas Lemar, Alvaro Morata, Joao Felix.