
Bola.net - Harry Maguire sangat percaya dengan kekuatan Inggris yang sekarang. Dia percaya tim Inggris sekarang sudah jauh lebih kuat dari tim beberapa tahun lalu.
Kamis (8/7/2021), Inggris akan bertemu Denmark di semifinal Euro 2020. Ini kesempatan berharga bagi The Three Lions untuk membuktikan perkembangan mereka.
Beberapa tahun lalu, di Piala Dunia 2018, Inggris juga berhasil mencapai semifinal, hanya untuk kalah dari Kroasia.
Advertisement
Sekarang kondisinya berbeda. Maguire yakin Inggris yang sekarang lebih siap jadi juara. Apa katanya?
Jauh lebih baik
Maguire membandingkan Inggris sekarang dengan Inggris di Piala Dunia 2018 lalu. Mereka sama-sama bisa mencapai semifinal, tapi kondisinya jauh berbeda. Inggris yang sekarang lebih siap dan lebih tenang.
"Saya kira kami sekarang sudah jauh lebih baik daripada kami saat itu [Piala Dunia 2018]. Kami belajar banyak dari pengalaman itu, juga ditambah pengalaman pertandingan-pertandingan di antaranya, misalnya Nations League," ujar Maguire di Sky Sports.
"Kami menghadapi banyak pertandingan penting untuk berkembang dan kami punya banyak waktu bersama di lapangan latihan, laga uji coba, dan kualifikasi."
Berkembang dalam turnamen
Tidak hanya itu, Inggris sekarang juga bisa berkembang dalam turnamen. Performa mereka di laga terakhir kontra Ukraina jauh lebih baik dari performa di laga pembuka beberapa pekan lalu.
"Di setiap pertandingan yang kami mainkan, kami merasa bisa berkembang," lanjut Maguire.
"Di turnamen ini, dari laga pertama hingga laga lawan Ukraina, ada banyak perbedaan dalam prinsip bermain yang kami inginkan dari satu sama lain."
"Tentu saja sekarang kami ada di posisi yang lebih baik, tapi jalan kami masih panjang," tandasnya.
Sumber: Sky Sports
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Eropa 5 Juli 2021 12:02
-
Piala Eropa 5 Juli 2021 12:01
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:03
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:03
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...