Lawan Valencia, Bos Barca Tak Minta Suarez Bermain Lunak

Lawan Valencia, Bos Barca Tak Minta Suarez Bermain Lunak
Luis Suarez (c) AFP

Bola.net - - Bos , Ernesto Valverde, berkeras bahwa ia tidak akan meminta Luis Suarez untuk meredam agresivitasnya meski hal tersebut akan beresiko membuatnya mendapat hukuman larangan main di final Copa del Rey.

Sang striker mendapat delapan kartu kuning di semua kompetisi musim ini dan andai mendapat hukuman serupa di laga leg kedua melawan Valencia malam nanti, ia tak bakal bisa bermain di laga puncak yang akan dimainkan April mendatang.

Suarez sendiri mendapat hukuman larangan main ketika klubnya menghadapi Deportivo Alaves di final musim lalu, usai dikartu merah ketika menghadapi Atletico Madrid.

Namun Valverde menyatakan ia takkan meminta sang striker untuk meredam permainan agresifnya.

Luis Suarez.Luis Suarez.

"Saya sudah berbicara dengan Luis Suarez mengenai karakternya," tutur Valverde menurut Goal International.

"Agresivitas yang ia punya di lini serang, dengan caranya mencari ruang dan mencetak gol, bagus untuk kami, meski kadang itu bisa berujung pada kartu kuning atau sesuatu yang lain."

"Namun sekarang kami akan bermain di semifinal. Suarez sudah berpengalaman dan dia tahu bagaimana untuk menjaga kondisinya sendiri. Kami akan memberi segalanya demi meraih kemenangan. Kami akan mengkhawatirkan soal masa depan nanti."