Lawan Bilbao, Busquets Sebut Barca Compang-camping

Lawan Bilbao, Busquets Sebut Barca Compang-camping
Sergio Busquets (c) AFP
Bola.net - Sergio Busquets dengan tegas mengatakan bahwa Barcelona tidak berada dalam kondisi terbaik, menjelang laga leg pertama Piala Super Spanyol melawan Athletic Bilbao akhir pekan ini.

Komentar Busquets memang bukan tanpa alasan. Pasalnya, tim baru saja mendarat di Spanyol, usai tiga hari silam mengalahkan Sevilla 5-4, dalam laga final Piala Super Eropa yang berlangsung di Tbilisi. Mereka dipaksa bermain hingga babak tambahan di laga tersebut.

Belum lagi, Blaugrana juga tidak akan diperkuat oleh dua bintang mereka, Jordi Alba dan Neymar.

"Kami mampu memulihkan diri dengan baik. Namun jelas bahwa kami saat ini tidak tengah berada dalam kondisi terbaik menjelang pertandingan. Namun dalam situasi apapun, kami tidak boleh menggunakan hal tersebut sebagai alasan," jelas Busquets pada Marca.

Bilbao juga akan jadi lawan Barcelona di pekan perdana La Liga 15/16. [initial]

 (mar/rer)