Las Palmas Tak Sanggup Gaji Jese Rodriguez

Las Palmas Tak Sanggup Gaji Jese Rodriguez
Jese Rodriguez dan Kekasihnya (c) @aurahruiz

Bola.net - - Presiden Las Palmas, Miguel Angel Ramirez, belum lama ini memberikan komentar mengenai rumor yang mengatakan bahwa pihaknya akan coba merekrut striker , Jese Rodriguez.

PSG kabarnya siap melepas mantan pemain Real Madrid dan kabarnya yang bersangkutan memilih untuk kembali bermain di Spanyol, bersama dengan tim di daerah asalnya, Las Palmas.

Las PalmasLas Palmas

Namun demikian, kabar tersebut dibantah oleh Ramirez, yang mengatakan di Marca: "Dia memang ingin datang ke Las Palmas, namun ia memiliki nilai gaji yang amat tinggi di level mereka dan kami tidak sanggup menyamai nilai tersebut."

"Ada banyak klub besar di Eropa lainnya yang akan dengan senang hati membayar gaji tersebut. Jadi kami dalam kondisi yang tidak menguntungkan dan kami akan menanti apa yang akan terjadi nanti."

Selain Las Palmas, Jese kabarnya juga tengah masuk dalam radar transfer Liverpool dan Valencia.