Laporte Bantah Tolak Pindah ke Barcelona

Laporte Bantah Tolak Pindah ke Barcelona
Aymeric Laporte (c) AFP
- Bek muda Athletic Bilbao, Aymeric Laporte, membantah kabar yang menyebutkan bahwa dirinya tak akan mau menerima pinangan dari .


Sebelumnya, muncul kabar bahwa Barca tertarik untuk merekrut bek berusia 21 tahun tersebut. Namun Laporte kemudian dilaporkan telah membuat pernyataan bahwa ia tak akan mau pindah ke Camp Nou.


"Barcelona memang salah satu klub terbaik di dunia. Tapi saya akan menolaknya. Mereka memang belum menghubungi saya. Tidak untuk saat ini dan pada masa mendatang," ujarnya kala itu pada Telefoot.


Namun kemudian pemberitaan itu dibantah sendiri oleh bek asal Prancis tersebut. Ia mengatakan bahwa media salah mengartikan ucapannya.


"Saya tak pernah membuat pernyataan seperti yang dipublikasikan oleh sejumlah media. Yang saya katakan saat itu adalah agar bisa membuat keputusan terkait tawaran dari Barcelona, maka pertama-tama harus benar-benar ada penawaran dulu pada saya agar saya bisa mempertimbangkannya," terang Laporte pada AS.


"Dan hal yang lebih penting lagi adalah bahwa setiap tawaran yang masuk harus melalui pihak klub terlebih dahulu," tegasnya. [initial]


 (as/dim)