Laporta Ingin Datangkan Guardiola ke Barca

Laporta Ingin Datangkan Guardiola ke Barca
Josep Guardiola (c) AFP
Bola.net - Joan Laporta belum lama ini membicarakan kemungkinan untuk mendatangkan kembali Josep Guardiola, mantan pelatih Barcelona yang kini tengah menangani Bayern Munchen di Jerman.

Laporta, yang merupakan salah satu calon presiden Blaugrana jelang pemilu di awal bulan Juli ini, mengaku ia akan memberikan dukungan penuh pada Luis Enrique sebagai pelatih klub musim depan. Namun ia juga tidak menutup kans untuk membuat Guardiola datang kembali ke Camp Nou.

"Luis Enrique akan menjadi pelatih klub (musim depan). Saya masih menjalin hubungan yang baik dengan Pep dan jika ia memang tertarik untuk kembali, kita akan membicarakan hal tersebut," tutur Laporta menurut laporan Cuatro.

Barcelona menutup musim kompetisi lalu dengan raihan treble winners di bawah asuhan Luis Enrique. [initial]



 (cua/rer)