Lagi, Penggawa Barca Berurusan Dengan Pihak Berwajib

Lagi, Penggawa Barca Berurusan Dengan Pihak Berwajib
Gerard Pique (c) AFP
Bola.net - Setelah Neymar dan Lionel Messi terlibat kasus pajak dan harus berurusan dengan pihak berwajib, ada lagi seorang pemain Barcelona yang harus berurusan dengan polisi.

Sosok tersebut adalah sang bek andalan, Gerard Pique. Kabarnya kekasih Shakira tersebut menunjukkan sikap tidak hormat dan melecehkan polisi lokal.

Kekasih penyanyi Shakira itu diharuskan untuk datang ke pengadilan pada hari Kamis ini waktu setempat.

Kendati demikian Pique bisa mengutus pengacara pribadinya sebagai representatif bagi dirinya untuk menghadiri pengadilan. Denda maksimal untuk pelanggaran yang dilakukan Pique adalah 18.000 Euro. [initial]

 (mrc/jrc)