
Bola.net - Direktur olahraga Barcelona, Deco kembali meluruskan rumor pemecatan Xavi Hernandez. Ia memastikan manajemen Barcelona belum punya rencana untuk melakukan itu.
Seperti yang sudah diketahui, performa Barcelona di musim 2023/2024 ini sedikit menurun terutama di ajang La Liga. Alhasil Las Azulgrana diragukan bisa mempertahankan gelar juara mereka di musim ini.
Penurunan performa Barcelona ini berdampak kepada Xavi. Sejumlah pihak menilai pelatih 43 tahun itu bakal dipecat Barcelona karena penurunan performa Joao Felix dkk.
Advertisement
Deco menegaskan bahwa pihaknya sama sekali tidak berminat memecat Xavi. "Kami tidak perlu mengklarifikasi apapun, karena Xavi adalah pelatih kami," ungkap Deco yang dikutip Sportsmole.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Situasi Normal
Deco bisa memahami desakan-desakan yang muncul agar manajemen Barcelona lekas memecat Xavi dari kursi pelatih mereka.
Namun ia menilai tuntutan-tuntutan itu tidak perlu ditanggapi serius karena ia menilai Xavi masih layak menangani Barcelona.
"Saya memahami ketika kami tidak bermain dengan bagus dan kami gagal menang, maka kritikan-kritikan itu akan datang. Namun ini situasi yang normal dan kami sudah terbiasa dengan hal seperti ini," sambung Deco.
Masih Percaya Penuh
Lebih lanjut, Deco kembali menegaskan bahwa manajemen Barcelona sama sekali tidak berencana untuk memecat Xavi.
Ia menyebut seluruh elemen Barcelona masih percaya bahwa mantan pelatih Al-Sadd itu bakal membawa Barcelona meraih kesuksesan.
"Xavi masih terikat kontrak di tim kami, dan ia baru memperbaharui kontrak itu baru-baru ini. Ketika klub memutuskan memperpanjang kontraknya itu berarti kami percaya penuh kepadanya," pungkasnya.
Raih Kemenangan
Di tengah pekan kemarin, Barcelona kembali memetik kemenangan di ajang Liga Champions.
Las Azulgrana menang dengan skor 2-1 Porto di ajang Liga Champions.
Klasemen La Liga
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 29 November 2023 15:10
-
Liga Champions 29 November 2023 10:48
-
Liga Champions 29 November 2023 10:00
-
Liga Champions 29 November 2023 09:31
Akhirnya Barcelona Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions Setelah Dua Tahun
-
Liga Champions 29 November 2023 07:35
Rekap Hasil Liga Champions Tadi Malam: Lazio dan Dortmund Lolos Babak 16 Besar
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 05:26
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 05:13
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...