La Real Ingin Bajak Munir dari Barcelona

La Real Ingin Bajak Munir dari Barcelona
Munir El Haddadi (c) Eurosport
- Real Sociedad dikabarkan tertarik untuk mendatangkan striker muda , Munir El Haddadi.


Munir, yang baru saja memperpanjang kontraknya di Barcelona hingga 2019, disebut bisa memulai musim depan sebagai pemain anyar Real Sociedad, menurut laporan yang diturunkan Sport.


Eusebio Sacristan belum lama ini menunjukkan ketertarikan pada pemain, yang sebelumnya sempat ia tangani selama empat tahun membesut Barcelona B, dan kabarnya ingin mendaratkan pemain keturunan Maroko ke San Sebastian.


Munir sendiri sudah mengatakan bahwa ia tidak ingin pergi dari Camp Nou, namun menyadari bahwa Barcelona kini masih berniat untuk mendatangkan striker keempat, yang bisa melapis trio Lionel Messi, Neymar, dan Luis Suarez di musim depan. [initial]



 (spo/rer)