La Liga Tanpa Barca, Ini Tanggapan Enrique

La Liga Tanpa Barca, Ini Tanggapan Enrique
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Luis Enrique belum lama ini memberikan tanggapannya mengenai wacana menggelar La Liga tanpa kehadiran Barcelona.

Sebagaimana diketahui Catalonia saat ini tengah memperjuangkan kemerdekaan atas Spanyol dan jika itu berhasil, Barca - yang berstatus tim daerah Catalan, disebut tidak berhak ikut dalam kompetisi La Liga.

Enrique pun mengatakan ia masih belum ambil pusing mengenai masalah, yang sejauh ini masih baru berupa spekulasi tersebut.

"Untuk saat ini, saya bisa membayangkan apapun terjadi terkait topik tersebut," jelas sang manajer menurut laporan Marca.

Barcelona sendiri kini tengah bersiap menghadapi Celta Vigo di laga lanjutan La Liga yang akan berlangsung tengah pekan ini. [initial]

 (as/rer)