Kroos: Tidak Mudah Kejar Defisit Dua Gol Atletico

Kroos: Tidak Mudah Kejar Defisit Dua Gol Atletico
Toni Kroos. (c) AFP
Bola.net - Bintang Real Madrid, Toni Kroos, mengakui bahwa timnya harus berjuang ekstra keras untuk bisa lolos dari hadangan Atletico Madrid di babak 16 besar Copa del Rey musim ini.

Madrid dan Atletico akan kembali bertemu di leg kedua yang akan digelar di Santiago Bernabeu pekan ini. Tuan rumah sedang dalam kondisi terjepit usai mereka kalah 0-2 di leg pertama.

"Tidak akan mudah mengejar ketertinggalan 0-2 dari Atletico, namun kami akan terus berusaha," tutur Kroos menurut laporan Marca.

Kroos sendiri baru saja mendapat anugrah dari gala FIFA Ballon d'Or. Namanya masuk dalam salah satu dari 12 pemain terbaik dunia di dalam Dream Team 2014 versi FIFPro. [initial]

 (mar/rer)