Kroos Akui Dirinya Kelelahan di Madrid

Kroos Akui Dirinya Kelelahan di Madrid
Toni Kroos (c) AFP
Bola.net - Toni Kroos menegaskan dirinya baik-baik saja dan bahagia di Real Madrid walau saat ini sedang dilanda rasa lelah.

Sebelumnya, media sudah menyoroti performa gelandang asal Jerman tersebut. Mereka menilai Kroos mulai kelelahan, terutama memasuki tahun 2015 ini. Namun, pihak Madrid membantah hal tersebut.

Namun, pada akhirnya Kroos sendiri yang mengakui bahwa dirinya memang merasa sedikit letih. Sebab, ia tak mendapatkan kesempatan beristirahat, terutama di bulan Desember kemarin. Pasalnya, saat itu Madrid turut berpartisipasi di ajang Piala Dunia Antar Klub.

"Saya memainkan banyak laga tahun ini dan tak mendapat kesempatan beristirahat di musim dingin kemarin," ujarnya seperti dilansir AS.

"Normal jika kadang-kadang Anda merasa sedikit lelah. Namun, saat ini saya merasa baik-baik saja dan sangat bahagia di Madrid," tegasnya. [initial]

 (as/dim)