'Kritikus Messi Berlebihan'

'Kritikus Messi Berlebihan'
Lionel Messi. (c) AFP
Bola.net - Salah satu pemain Villarreal, Giovani Dos Santos, mengaku ia terkejut dengan kritik yang menimpa Lionel Messi belakangan ini.

Menurut Dos Santos, semua hal buruk yang dikatakan oleh publik perihal penampilan La Pulga terlalu berlebihan. Bagi pemain yang juga pernah membela Barcelona itu, Messi masih merupakan yang terbaik di dunia.

"Messi adalah pemain terbaik di dunia. Semua yang dikatakan tentang dirinya dan semua kritik tersebut, itu semua terlalu berlebihan," tutur Dos Santos, yang akan menghadapi Blaugrana di La Liga akhir pekan ini, menurut laporan ISF.

"Masalahnya adalah ia selalu tampil di level yang teramat tinggi dan sekarang ia mengalami sedikit penurunan, sehingga banyak orang yang menyadarinya. Setiap ia mendapat bola, ia adalah sosok yang berbeda dari yang lain dan ia memberikan begitu banyak untuk Barca dan sepakbola. Karena itu kita harus berterima kasih padanya," pungkasnya.

Barcelona kini berada di peringkat dua klasemen sementara, terpaut empat angka dari Atletico Madrid yang ada di puncak. [initial]

 (isf/rer)