
Bola.net - Saga transfer Neymar memasuki babak terbaru setelah klubnya, PSG dikabarkan telah menjalin kata sepakat dengan Real Madrid perihal kepindahan sang bomber.
Neymar memang menjadi salah satu perbincangan utama pada jendela transfer musim panas ini. Bomber asal Brasil tersebut kabarnya ingin hengkang dari PSG dan diperebutkan Real Madrid serta Barcelona.
Neymar sampai membuat ulah dengan terlambat kembali dari liburan untuk menjalani persiapan pramusim. Sementara itu, pelatih PSG, Thomas Tuchel juga sudah mengakui keinginan Neymar untuk hengkang.
Advertisement
Melibatkan Luka Modric
Barcelona sejatinya lebih bernafsu memulangkan Neymar ke Camp Nou. Sang pemain pun ingin kembali ke klub lamanya. Namun kegagalan Barca melego Philippe Coutinho membuat keinginan tersebut tak bisa terwujud.
Kini seperti dilansir Diario Sport, PSG diklaim menerima tawaran Real Madrid untuk memboyong Neymar dengan biaya mencapai 120 juta euro plus Luka Modric.
Bersama Real Madrid, Neymar kabarnya bakal mendapat kontrak selama lima tahun. Kepindahan Neymar ke Santiago Bernabeu kini tinggal menunggu persetujuan dari pemain 27 tahun tersebut.
Bernilai 180 Juta Euro
Tawaran dari Real Madrid datang ke PSG secara tiba-tiba. Presiden Los Blancos, Florentino Perez rupanya melihat peluang mendapatkan Neymar kali ini cukup besar.
Penambahan sosok Modric dalam kesepakatan ini bakal membuat Neymar dihargai di angka 180 juta euro, lebih rendah dari nilai 222 juta euro yang dikeluarkan PSG ketika memboyong Neymar dari Barca.
Sebagai pengganti Modric sendiri, Real Madrid diyakini sudah selangkah lagi meresmikan perekrutan gelandang Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 7 Agustus 2019 18:00
-
Liga Spanyol 7 Agustus 2019 11:00
PSG Tawarkan Neymar, Real Madrid Siap Membayar, Zidane Bagaimana?
-
Liga Spanyol 7 Agustus 2019 10:58
Saran Gerard Pique jika Neymar Ingin ke Barcelona: Bicaralah!
-
Liga Italia 7 Agustus 2019 05:00
Selain Manchester United, Dybala Juga Tolak Tottenham Hotspur
-
Liga Italia 6 Agustus 2019 23:25
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...