Koeman Kesal Terhadap Komentar Di Maria Soal Messi, Bos Lyon: Lah, Dia Juga Begitu ke Depay

Koeman Kesal Terhadap Komentar Di Maria Soal Messi, Bos Lyon: Lah, Dia Juga Begitu ke Depay
Pelatih Barcelona Ronald Koeman. (c) AP Photo

Bola.net - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, nampak kesal ketika mendengar Angel Di Maria berbicara soal kans kepindahan Lionel Messi ke PSG. Balasan pria asal Belanda itu lantas menarik perhatian nahkoda Olympique Lyon, Rudi Garcia.

Seperti yang diketahui, kontrak Messi akan berakhir pada musim panas tahun ini. Dengan demikian, penyerang asal Argentina tersebut sebenarnya sudah boleh berbincang dengan klub lain terkait masa depannya.

Beberapa waktu lalu pemain PSG, Angel Di Maria, berbicara soal kemungkinan bermain dengan Messi di Parc des Princes. Pemain asal Argentina itu mengungkapkan bahwa peluang kepindahan Messi ke PSG cukup besar.

Komentar tersebut membuat Koeman berang. Menurutnya, Di Maria telah menunjukkan sikap yang tidak hormat kepada calon lawannya di babak 16 besar Liga Champions nanti.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Tanggapan Rudi Garcia

Pernyataan Koeman justru mendapatkan tanggapan dari bos Lyon, Rudi Garcia. Ia tampak tergelitik melihat komentarnya, sementara Koeman sendiri telah melakukan hal yang sama kepada bintang Lyon, Memphis Depay.

"Saya membaca kalau Ronald Koeman sedikit tersinggung bahwa PSG telah berbicara soal Messi sebelum pertandingan Liga Champions," buka Garca kepada beIN Sport.

"Dia tidak malu, bahkan setelah bursa transfer, untuk berbicara soal Memphis Depay. Begitulah saya menyebut dia, alat penyiram yang disiram," pungkasnya.

2 dari 2 halaman

Pernah Berbicara Soal Depay

Kalau belum tahu, Barcelona memang sempat memiliki ketertarikan yang sangat besar terhadap Depay. Bahkan Koeman secara terang-terangan mengungkapkan ingin memiliki Depay di dalam skuadnya.

"Saya menginginkan dia di Barcelona. Saya tidak tahu situasi finansial di klub nantinya, kami harus menunggu," tuturnya kepada AD beberapa bulan yang lalu.

Sejumlah rumor secara terus-menerus mengaitkan Depay dengan Barcelona. Sayangnya, kepindahan Depay ke Camp Nou tak kunjung terwujud sampai bursa transfer musim panas kemarin resmi ditutup.

(Goal International)