Koeman: Benitez? Tangani Madrid Bukan Perkara Gampang

Koeman: Benitez? Tangani Madrid Bukan Perkara Gampang
Rafael Benitez (c) AFP
Bola.net - Ronald Koeman memberikan peringatan pada Rafael Benitez, yang belum lama ditunjuk sebagai bos anyar Real Madrid.

Eks manajer Napoli tersebut dipilih Los Blancos untuk menggantikan Carlo Ancelotti, yang gagal mempersembahkan satu pun gelar juara bagi klub di musim lalu.

Koeman tahu bahwa Benitez sudah banyak mendapat pengalaman berharga lewat karir yang ia jalani di Valencia, Liverpool, Chelsea, Inter Milan, dan Napoli. Namun ia mengingatkan bahwa menangani klub seperti Los Blancos bukan tugas yang mudah.

"Ia merupakan pelatih yang amat berpengalaman, namun melatih Barca dan Real Madrid merupakan sesuatu yang rumit," jelas Koeman menurut laporan Marca.

Benitez sebelumnya memulai karir kepelatihan dengan menjadi pelatih Real Madrid Castilla. [initial]

 (mar/rer)