
Bola.net - Presiden Real Madrid, Florentino Perez mengomentari rumor Kylian Mbappe bergabung dengan klubnya. Ia menyebut bahwa kepindahan itu mungkin akan terjadi di musim panas nanti.
Spekulasi masa depan Mbappe memang sedang menjadi topik hangat. Bomber PSG itu akan habis kontraknya di musim panas nanti.
Ada beberapa klub yang dikaitkan dengan Mbappe. Namun Real Madrid selalu menjadi tim terdepan untuk mendapatkan jasa sang striker.
Advertisement
Baru-baru ini Florentino Perez dimintai pernyataan terkait rumor itu. Orang nomor satu di Real Madrid itu memberikan jawaban yang menarik.
Simak pernyataan lengkap sang Presiden di Bawah ini.
Bisa Terjadi
Perez tidak membantah ketika ditanya ketertarikan Madrid terhadap Mbappe. Bahkan ia menyebut transfer sang penyerang bisa jadi kenyataan di musim panas nanti.
"Para fans kami antusias mengenai Kylian Mbappe? Jujur saya belum memikirkan apapun mengenai hal itu,"
"Namun jika melihat keadaan yang ada, mungkin itu [Mbappe ke Madrid] bisa jadi kenyataan,"
Tunggu Akhir Musim
Perez menyebut bahwa sejauh ini Real Madrid belum merencanakan apapun terkait transfer Mbappe.
Ia menyebut semua keputusan mengenai transfer akan diambil di akhir musim 2021/22 nanti.
"Jika kami sudah selesai merencanakan tim kami untuk musim depan, kita lihat apakah transfer itu bisa terjadi," ujarnya.
Bakal Bertahan
Baru-baru ini, manajer PSG, Mauricio Pochettino buka suara terkait masa depan Mbappe.
Ia sangat optimistis bahwa sang penyerang akan meneken kontrak baru dan bertahan lebih lama di PSG.
Klasemen La Liga
(Marca)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 30 April 2022 23:37
-
Liga Spanyol 30 April 2022 23:29
-
Liga Spanyol 30 April 2022 23:12
-
Liga Spanyol 30 April 2022 23:11
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...