
Bola.net - - Klub tertua di Spanyol, Recreativo Huelva, saat ini sedang dalam masalah finansial yang cukup akut. Beberapa langkah taktis pun sudah dilakukan. Kini klub tersebut akan dijual dengan harga yang sangat murah.
Recreativo adalah klub paling tua di Spanyol. Pada bulan Desember 2017 lalu, mereka merayakan ulang tahun ke-128. Itu artinya, Recreativo sudah berdiri sejak tahun 1889 silam.
Namun, kiprah Recreativo memang tidak terlalu bagus. Mereka hanya pernah lima musim bermain di La Liga. Klub berjuluk El Decano tersebut lebih banyak berkutat di Divisi Segunda. Pada musim 2017/18 ini, Recreativo bermain di kasta ketiga atau Segunda B.
Media Spanyol EFE, melaporkan bahwa kini perusahaan Eurosamop telah mencapai kata sepakat dengan pihak Dewan Kota Hueva untuk membeli semua saham klub. Dengan begitu, pihak Eurosamop bisa memiliki Recreativo.
Menariknya, ada harga yang harus dibayar oleh perusahaan tersebut sangat terjangkau. Bahkan bisa dibilang sangat murah. Eurosamop hanya perlu merogoh kocek senilai 1 euro untuk memiliki semua saham. Jumlah tersebut setara dengan Rp 16 ribu!
Recreativo memang dijual dengan harga yang setelah pihak klub terlibat hutang dan tidak mampu membayar.
Pada akhirnya, Dewan Kota Huelva mengambil alih klub dan melunasi semua hutang-hutang Recreativo. Jumlah hutang yang dibayar adalah 7,6 juta euro. Jumlah tersebut termasuk tunggakan pembayaran listerik kepada perusahaan Endesa.
Adakah Bolaneters yang siap membeli dengan harga yang lebih mahal?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 6 Maret 2018 22:04
-
Liga Spanyol 6 Maret 2018 21:31
Tanpa Messi, Barca Pakai Tim Pelapis di Supercopa de Catalunya
-
Liga Spanyol 6 Maret 2018 21:05
Terungkap! Jarak Pagar Betis di Free Kick Messi Tak Sesuai Aturan
-
Liga Spanyol 6 Maret 2018 19:38
Selamat Ulang Tahun ke-116 Real Madrid, Pesta di Parc des Princes?
-
Liga Spanyol 6 Maret 2018 19:05
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...