Klopp Jadi Salah Satu Kandidat Pengganti Enrique di Barcelona

Klopp Jadi Salah Satu Kandidat Pengganti Enrique di Barcelona
Jurgen Klopp (c) LFC

Bola.net - - Klub raksasa asal Catalan dikabarkan memasukkan nama Jurgen Klopp sebagai salah satu kandidat pengganti Luis Enrique musim depan.

Enrique saat ini berada dalam tekanan besar. Hal tersebut terjadi setelah ia tak bisa membuat Barca terhindar dari kekalahan memalukan 4-0 di kandang PSG di leg pertama 16 besar Liga Champions lalu.

Kemudian banyak spekulasi yang menyebutkan ia tak akan lagi jadi pelatih Lionel Messi cs pada musim depan. Apalagi kontraknya akan berakhir di penghujung musim ini.

Sejumlah nama kandidat pelatih pengganti Enrique pun bermunculan. Mulai dari Jorge Sampaoli, hingga manajer Everton Ronald Koeman dan manajer Arsenal Arsene Wenger.

Kini menurut laporan terbaru dari The Mirror, Klopp juga masuk dalam daftar kandidat pengganti Enrique. Ia dilirik karena memiliki filosofi main yang tak jauh beda dengan filosofi Barca.

Klopp sendiri belum lama ini memperpanjang kontraknya bersama Liverpool. Mantan pelatih Borussia Dortmund itu akan bertahan di Anfield hingga Juni 2022 mendatang.

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR