Kiper Sevilla Ingin Rebut Tiga Poin Barca

Kiper Sevilla Ingin Rebut Tiga Poin Barca
Sergio Rico (c) AFP
Bola.net - Kiper Sevilla, Sergio Rico, mengatakan bahwa Barcelona akan jadi lawan yang berat bagi timnya di duel La Liga akhir pekan ini.

Sevilla akan menghadapi Blaugrana usai mereka kalah 0-2 dari Juventus di Liga Champions pekan ini. Selain itu, tim asuhan Unai Emery juga akan dibebani dengan absennya beberapa pemain kunci yang tengah mengalami cedera, di antaranya Fernando Llorente.

Namun Rico mengatakan bahwa ia percaya diri Sevilla bisa bermain dengan baik melawan Barcelona.

"Siapapun lawannya tak masalah, tidak perlu mempermasalahkan itu. Anda harus terus berusaha keras meraih tiga angka penuh. Kami menghormati semua orang. Dua pemain kunci Barcelona mengalami cedera, namun juga ada banyak pemain kami yang tumbang," tutur Rico pada AS.

"Saya kira pertandingan nanti akan berjalan bagus." [initial]

 (as/rer)