Khedira: Sudah Cukup Main-Mainnya, Madrid!

Khedira: Sudah Cukup Main-Mainnya, Madrid!
Khedira ajak Madrid tampil serius untuk mewaspadai konsistensi Barca dan Atletico. (c) AFP
Bola.net - Real Madrid kini tertinggal lima poin dari Atletico Madrid dan Barcelona dalam usaha mereka untuk memburu gelar La Liga. Sami Khedira menyebut bahwa tim tidak bisa lagi main-main.

"Kami harus meningkatkan permainan dengan cepat. Barcelona bermain dengan amat konsisten musim ini dan Atletico juga sudah memenangkan semua laga mereka sejauh ini," ujar Khedira menurut laporan AS.

Khedira juga mnegaku bahwa kehilangan Mesut Ozil, yang kini berbaju Arsenal, banyak mengurangi kekuatan tim secara keseluruhan.

"Kehilangan pemain dengan kualitas seperti Mesut tentu saja akan membuat tim manapun menjadi lebih lemah," tutupnya.

Khedira tidak akan ikut tampil di dalam laga terakhir Jerman di babak kualifikasi Piala Dunia melawan Swedia akibat akumulasi kartu. [initial]

 (as/rer)