
Bola.net - Spekulasi masa depan Frenkie De Jong memasuki babak baru. Pihak Barcelona dilaporkan akan mendesak sang pemain untuk pergi dari Camp Nou di musim panas ini.
Manchester United diketahui sedang berburu jasa De Jong. Sang gelandang sudah menjadi incaran utama Setan Merah sejak bursa transfer dibuka.
Proses negosiasi MU dan Barcelona berjalan lancar. Namun masalahnya transfer De Jong ini menjadi rumit karena sang gelandang menolak untuk pindah klub.
Advertisement
Dilansir The Telegraph, Manchester United akan mendapatkan bantuan untuk transfer De Jong. Karena Barcelona akan mengupayakan agar sang gelandang lekas pergi dari Camp Nou.
Simak situasi transfer De Jong di bawah ini.
Beban Gaji Besar
Laporan itu mengklaim bahwa Barcelona sudah memutuskan untuk berpisah dengan De Jong. Karena mereka menilai sang gelandang bakal jadi beban bagi keuangan mereka.
De Jong memang ingin bertahan di Barcelona. Namun sang gelandang menolak untuk memotong gajinya yang besar itu.
Sementara Barcelona dilaporkan tidak sanggup membayar gaji besar De Jong. Jadi mereka akan mendesaknya pergi dari Camp Nou.
Butuh Tambahan Uang
Laporan itu juga mengklaim bahwa alasan lain Barcelona bakal menjual De Jong karena mereka butuh tambahan uang untuk transfer.
El Blaugrana dalam waktu dekat ini akan menuntaskan transfer Raphinha. Selain itu mereka juga memperpanjang kontrak Ousmane Dembele.
Di sisi lain, Barcelona butuh tambahan uang untuk merekrut Robert Lewandowski. Jadi jika De Jong tidak dijual, aktivitas transfer mereka bakal kacau.
Mahar Transfer
Manchester United dan Barcelona sendiri dilaporkan sudah mencapai kata sepakat terkait mahar De Jong.
Setan Merah siap membayar total 85 juta Euro ke Manchester United untuk transfer sang gelandang.
Klasemen Akhir Premier League
(The Telegraph)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 12 Juli 2022 17:00
Barcelona Masih Gelap, Robert Lewandowski Siap Melipir ke Chelsea
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 10:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:00
-
Otomotif 21 Maret 2025 09:29
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 09:26
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 09:08
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...