
Bola.net - - Yannick Bolasie percaya winger Crystal Palace, Wilfried Zaha, memiliki potensi untuk sebagus , jika kemampuannya terus mengalami perkembangan.
Zaha saat ini membela Pantai Gading di Piala Afrika, usai memutuskan berganti kewarganegaraan menjelang turnamen dimulai, setelah sebelumnya pernah membela Inggris.
Pemain berusia 24 tahun sudah mencetak empat gol di Premier League musim ini dan mantan rekannya, Bolasie, merasa bahwa Inggris akan menyesal sudah membiarkan Zaha pergi dan membela Pantai Gading.
Dan Bolasie juga mengatakan Zaha memiliki kemampuan untuk bermain sama bagusnya dengan bintang Barcelona, Neymar, dan mendukung sang winger untuk menjadi salah satu pemain terbaik Eropa di masa mendatang.
"Wilf kan kembali ke level sebelum ia pergi untuk bergabung dengan United. Sekarang, dia sudah mampu mencetak gol dan juga memberi assist, dan saya kira Inggris akan merindukannya," tutur Bolasie di BBC.
"Saya tidak berpikir karirnya sudah selesai dan dari sisi perkembangan pemain, saya kira dengan pelatih yang benar dia punya kemampuan untuk menjadi seperti Neymar."
"Neymar tengah bermain di Barcelona, jadi sulit membuat perbandingan, namun kemampuan yang ia punya memang hebat."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 15 Januari 2017 11:09
-
Liga Spanyol 15 Januari 2017 10:29
Cetak Gol, Aleix Vidal Malah Ditertawakan Bintang-bintang Barca
-
Liga Spanyol 15 Januari 2017 09:04
-
Liga Italia 15 Januari 2017 06:00
-
Galeri 15 Januari 2017 05:27
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...