Kejamnya Messi Terhadap Sevilla

Kejamnya Messi Terhadap Sevilla
Lionel Messi vs Sevilla (c) AFP

Bola.net - - Lionel Messi begitu kejam terhadap . Sudah puluhan gol yang dicetak superstar asal Argentina itu ke gawang mereka.

Barcelona menang 3-0 menjamu Sevilla di Camp Nou pada jornada 30 La Liga 2016/17, Kamis (06/4). Luis Suarez membuka keunggulan Barcelona di menit 25. Setelah itu, Messi menegaskan kemenangan Barcelona dengan dua gol yang dicetaknya pada menit 28 dan 33.

Dengan performa itu, berarti Messi tak pernah absen menjebol gawang Sevilla di tiap pertemuan dalam delapan pertandingan terakhirnya melawan mereka di La Liga. Total 12 gol dicetak Messi dalam delapan laga tersebut.

8 Pertandingan terakhir Lionel Messi (Barcelona) vs Sevilla di La Liga

2016/17 [jornada 30] Barcelona 3-0 Sevilla (2 gol)

2016/17 [jornada 11] Sevilla 1-2 Barcelona (1 gol)

2015/16 [jornada 26] Barcelona 2-1 Sevilla (1 gol)

2014/15 [jornada 31] Sevilla 2-2 Barcelona (1 gol)

2014/15 [jornada 12] Barcelona 5-1 Sevilla (3 gol)

2013/14 [jornada 23] Sevilla 1-4 Barcelona (2 gol)

2013/14 [jornada 04] Barcelona 3-2 Sevilla (1 gol)

2012/13 [jornada 25] Barcelona 2-1 Sevilla (1 gol).

Dengan brace di Camp Nou dini hari tadi, berarti Messi telah mencetak total 29 gol dalam 30 laga melawan Sevilla di semua ajang (23 gol dalam 21 pertemuan di La Liga). Sevilla adalah mangsa favorit Messi dengan seragam Barcelona.

Tim yang paling sering dibobol Lionel Messi (Barcelona) - semua kompetisi:

29 - Sevilla (30 laga)

27 - Atletico Madrid (34 laga)

24 - Valencia (26 laga)

22 - Athletic Bilbao (31 laga)

21 - Osasuna (18 laga)

21 - Real Madrid (33 laga).

Musim ini, Messi memang fantastis. Musim ini, dia sudah mencetak 43 gol dalam 41 penampilan untuk Barcelona di semua kompetisi resmi.

Di La Liga, Messi mencetak 27 gol. Di Liga Champions, dia mengukir 11 gol, sedangkan di Copa del Rey empat gol, dan satu gol di Supercopa de Espana.

Messi juga memimpin perburuan gelar pemain tertajam La Liga 2016/17. Dia sementara unggul tiga gol atas sang partner Luis Suarez dan delapan gol atas bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo.

Selain sudah mencetak 43 gol, Messi musim ini juga telah mengukir 13 buah assist. Dia mengemas tujuh assist di La Liga serta masing-masing dua assist di Liga Champions, Copa del Rey dan Supercopa de Espana.