Kebanggaan dan Sikap Legowo Koke Usai Atleti Ditendang Barca

Kebanggaan dan Sikap Legowo Koke Usai Atleti Ditendang Barca
Koke (kanan) dan Antoine Griezmann. (c) AFP

Bola.net - - Gelandang Atletico Madrid, Koke mengaku bangga dengan apa yang sudah timnya lakukan saat melawan Barcelona di semifinal Copa del Rey.

Impian Atletico untuk menembus final Copa del Rey harus rela pupus setelah hanya mampu bermain imbang 1-1 di leg kedua semifinal di Camp Nou. Hasil imbang itu tak kuasa membawa mereka ke final karena di leg pertama kalah 1-2.

Atletico sendiri akhirnya harus tersingkir karena kalah agregat 2-3.

"Kami bangga dengan seluruh staf pelatih dan seluruh skuat," ujarnya di situs resmi klub usai pertandingan.

"Kami telah melakukan pekerjaan hebat di leg pertama dan juga hari ini. Saya pikir bahwa kami layak mendapat lebih, tapi kami juga perlu untuk memberi selamat kepada Barcelona," tandasnya.

Sebagai informasi, pada pertandingan leg kedua yang digelar di Camp Nou, kedua tim terlibat persaingan sengit. Luis Suarez sempat membawa Barcelona unggul sebelum Kevin Gameiro menyamakan kedudukan.

Atletico sendiri sejatinya sempat memiliki kesempatan menang andai penalti dari Gameiro tak gagal.