Kapten Atletico Incar Minimal Hasil Seri di Camp Nou

Kapten Atletico Incar Minimal Hasil Seri di Camp Nou
Gabi (c) AFP
Bola.net - Kapten Atletico Madrid, Gabi optimis bisa membawa timnya menjuarai La Liga musim ini. Untuk bisa meraihnya, pemain 30 tahun ini menyatakan bahwa timnya harus bisa mengalahkan Malaga akhir pekan ini dan minimal meraih satu poin di laga penutup musim kontra Barcelona di Camp Nou.

Tambahan satu angka di kandang Barca memang kemungkinan akan membuat poin mereka sama dengan Real Madrid di akhir kompetisi. Namun Los Rojiblancos memiliki keuntungan head-to-head atas El Real, yang membuat mereka keluar sebagai juara seandainya jumlah poin keduanya sama.

"Kami memiliki keistimewaan karena bisa menentukan nasib kami sendiri. Kami akan mencoba untuk menang dalam laga kontra Malaga dan menutup musim dengan baik di kandang Barca, yang juga akan melakukan segalanya untuk memenangkan dua laga sisa," ungkap pemain bernama lengkap Gabriel Fernandez Arenas ini seperti dilansir ISF.

"Satu-satunya cara untuk menjuarai kompetisi adalah dengan menang akhir pekan ini dan setidaknya mendapatkan satu poin dari Camp Nou. Kami tak peduli apakah Barca atau Real kalah pekan ini, kami akan terus mengawasi perkembangan terbaru usai laga berakhir."

Hingga dua jornada tersisa, Atletico masih berkibar di puncak klasemen dengan poin 88, unggul tiga angka dari Barca. Real menguntit di posisi ketiga dengan poin 83, namun masih memiliki satu laga sisa lebih banyak.[initial]

 (isf/mri)