
Bola.net - Real Madrid selalu menang pada empat laga terakhir di semua ajang musim 2023/2024 ini. Lantas, kapan terakhir kali Real Madrid merasakan kekalahan pada laga kompetitif?
Real Madrid tampil konsisten dan meraih dua catatan penting. Pertama, Real Madrid telah merayakan gelar juara La Liga musim 2023/2024. Kedua, Real Madrid melaju ke final Liga Champions melawan Borussia Dortmund.
Performa Nacho dan kolega sangat apik, termasuk ketika berjumpa lawan-lawan sulit di Liga Champions. Madrid belum pernah kalah di Liga Champions, termasuk saat berhadapan dengan Manchester City dan Bayern Munchen.
Advertisement
Madrid mungkin gagal di Copa del Rey, akan tetapi bisa ditutupi dengan performa apik di La Liga. Lantas, kembali pada pertanyaan awal, kapan terakhir kali Real Madrid kalah? Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.
Hanya Atletico yang Mampu Kalahkan Real Madrid
Sejauh ini, Real Madrid baru menelan dua kekalahan pada musim 2023/2024. Sekali di La Liga, sekali di Copa del Rey. Dua kekalahan itu terjadi saat berjumpa lawan yang sama, Atletico Madrid.
Kekalahan pertama Real Madrid terjadi pada laga pekan ke-6 La Liga, tepatnya 25 September 2023. Saat itu, Madrid kalah dengan skor 1-3 pada duel di Stadion Wanda Metropolitano.
Selanjutnya, Madrid kalah dari Atletico pada babak 16 Besar Copa del Rey. Lagi-lagi laga dimainkan di Stadion Wanda Metropolitano. pada duel 19 Januari 2024 itu, Real Madrid kalah dengan skor 2-4 lewat babak extra time.
Jika hitungannya adalah kekalahan pada waktu normal, maka kekalahan terakhir yang dirasakan Real Madrid terjadi pada 25 September 2023 lalu. Madrid belum pernah kalah pada laga yang dimainkan di 2024.
Real Madrid yang Tajam dan Sulit Dibobol
Real Madrid bukan hanya sulit dikalahkan lawan, akan tetapi tampil sangat apik pada banyak aspek. Di La Liga, Real Madrid baru kebobolan 22 kali dari 36 laga. Madrid jadi tim yang paling sedikit kebobolan di La Liga.
Real Madrid bukan hanya kuat saat bertahan, akan tetapi juga tajam saat menyerang. Pasukan Carlo Ancelotti itu telah mencetak 83 gol dari 36 laga, paling banyak dibanding klub La Liga lainnya sejauh ini.
Catatan jumlah gol Real Madrid di atas bisa disebut mengejutkan. Sebab, Real Madrid hanya punya satu penyerang tengah murni yakni Joselu. Madrid baru saja kehilangan pencetak gol terbaiknya dalam beberapa musim, Karim Benzema.
Klasemen La Liga 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 14 Mei 2024 11:50
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...