Kalahkan Elche, Casillas Catatkan Rekor

Kalahkan Elche, Casillas Catatkan Rekor
Iker Casillas (c) AFP
Bola.net - Di laga kontra Elche kemarin, penjaga gawang Real Madrid, Iker Casillas resmi mencatatkan laga ke-500 bersama El Real di pentas La Liga.

Hebatnya lagi, di laga tersebut Casillas berhasil mencatatkan namanya dalam sebuah rekor. Kiper jebolan akademi Real Madrid tersebut merasakan kemenangan ke 328 yang membuatnya menjadi pemain Real Madrid dengan torehan kemenangan terbanyak di sepanjang sejarah.

Selain itu, Casillas juga berhasil naik ke posisi 2 sebagai pemain dengan penampilan terbanyak di sepanjang sejarah Real Madrid. Casillas kini telah melakoni 710 laga kompetitif bersama Si Putih.

Casillas kini hanya terpaut 31 pertandingan saja untuk menyamai rekor legenda El Real, Raul Gonzales. [initial]

 (amp/jrc)