
Bola.net - - Bomber haus gol milik Eintracht Frankfurt, Luka Jovic dikabarkan makin dekat untuk bergabung dengan raksasa La Liga, Real Madrid pada jendela transfer musim panas ini.
Musim ini Jovic memang menyita perhatian berkat catatan golnya yang luar biasa bersama Frankfurt. Sejauh ini pemain asal Serbia tersebut sudah mencetak 25 gol dan enam assist.
Ketajaman Jovic membuat klub-klub papan atas Eropa seperti Barcelona, Real Madrid, Manchester City hingga Chelsea tertarik merekrut pemain 21 tahun itu pada musim panas mendatang.
Advertisement
Bernilai 60 Juta Euro
Penampilan impresif Jovic membuat Frankfurt baru-baru ini memutuskan untuk mempermanenkan statusnya, dari yang sebelumnya hanya pinjaman dari Benfica. Frankfurt harus mengeluarkan dana 7 juta euro untuk melakukannya.
Namun hal tersebut tak lantas membuat kubu Frankfurt menolak menjual Jovic pada musim panas nanti. Frankfurt diyakini bakal bersedia melepas sang bomber di angka 60 juta euro.
Dilansir AS, Madrid disebut tak lama lagi bakal mendapatkan tanda tangan Jovic karena mereka bersedia menebus harga yang ditetapkan Frankfurt.
Lebih Menjanjikan
Kepergian Cristiano Ronaldo ke Juventus musim panas tahun lalu membuat produktivitas Madrid mengalami penurunan cukup drastis. Karim Benzema sendirian tak mampu mendongkrak ketajaman Los Blancos di depan gawang lawan.
Madrid pun menjadikan penyerang sebagai pos yang bakal mereka perkuat pada musim panas nanti. Selain Jovic, El Real juga sempat dikaitkan dengan bomber Inter Milan, Mauro Icardi.
Namun Jovic dinilai lebih menjanjikan bagi Madrid karena memiliki usia yang lebih muda. Terlebih, tak seperti Icardi yang bermasalah dengan Inter, Jovic juga tak memiliki catatan buruk dengan klubnya saat ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 18 April 2019 23:23
-
Liga Spanyol 18 April 2019 22:00
-
Liga Inggris 18 April 2019 21:00
Tolak Real Madrid, Sadio Mane Ingin Jadi Legenda di Liverpool
-
Liga Inggris 18 April 2019 16:00
-
Editorial 18 April 2019 14:06
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...